Dishub Lubuklinggau Terima Bantuan Mini Bus Dari Kemenhub

Dishub Lubuklinggau Terima Bantuan Mini Bus Dari Kemenhub


Murexs.com Lubuklinggau
– Pemerintah Kota (Pemkot) Lubuklinggau melalui Dinas Perhubungan (Dishub), terima bantuan mobil mini bus dari Kementrian Pehubungan (Kemenhub) RI, Kamis (12/12).

Mobil mini bus tersebut, merupakan usulan dari Dishub Kota Lubuklinggau. Hal ini disampaikan Kepala Dishub Kota Lubuklinggau, H Abu Ja’at usai menerima mobil tersebut. Bahkan tiba di Lubuklinggau, mini bus bantuan ini langsung diserahkan dan ditunjau oleh Wali Kota Lubuklinggau, H SN Prana Putra Sohe.

Abu Ja’at mengatakan, bus ini memang mereka usulkan mengingat sangat dibutuhkan di Lubuklinggau. “Ya baik untuk operasinal di Dishub, maupun untuk kegiatan Pemkot lainya. “Untungnya usulan kita terealisasi tahun ini,” ungkap Abu Ja’at.

Nantinya, ditambahkan Abu Ja’at yang membutuhkan mobil ini bisa memanfaatkan mobil ini.

“Siapapun bisa pinjam. Sambil kita menunggu instruksi selanjutnya dari Wali Kota Lubuklinggau,” jelas Abu Ja’at.

Mewakili Pemerintah Kota ia mengucapkan terima kasih kepada pihak Kemenhub RI, yang merealisasikan usulan mereka tersebut. “Mobil ini akan kita manfaatkan, dan kita rawat sebaik mungkin,” tambahnya.
Sumber: kominfo
Editor: fuad

Pemerintahan