Harga Cabai Di Muratara Semakin Pedas, Rawit Merah Rp 80.000 per Kilogram

Harga Cabai Di Muratara Semakin Pedas, Rawit Merah Rp 80.000 per Kilogram

Murexs.com Muratara – Harga komoditas cabai di pasaran kembali meroket. Hal itu terjadi akibat minimnya ketersediaan barang.

Harga cabai saat ini mencapai Rp 80.000 per kilogram untuk jenis cabai rawit merah. Harga tersebut merupakan harga di tingkat pengecer di pasar tradisional. Salah seorang penjual cabai di Pasar Lawang Agung, Lestari menuturkan, kenaikan harga cabai sudah terjadi beberapa pekan terakhir.

“Beberapa pekan terakhir sudah naik, cabai rawit merah Rp 80 ribu per kilogram. Kemudian cabai kriting merah diangka Rp 85 ribu per kilogram, cabai merah besar Rp 80 ribu per kilogram dan cabai rawit hijau diangka Rp 42 ribu per kilogram. Harganya naik kaena pasokan barang berkurang. Biasanya kalau kondisi normal bisa dapat pasokan sampai 2 ton, sekarang hanya lima kuintal. Itupun sudah bagus,” paparnya, Senin (13/6/2022).

Hal senada disampaikan penjual cabai lainnya di Pasar Lawang Agung, Sri Handayani. Menurutnya, harga komoditas cabai rawit merah yang dijualnya saat ini diangka Rp 85 ribu per kilogram, cabai merah besar Rp 80 ribu per kilogram, cabai kriting merah Rp 85 ribu per kilogram dan untuk cabai rawit hijau Rp 42 ribu per kilogram.

“Pembeli banyak yang mengeluh. Tingginya harga cabai ini sudah terjadi sejak beberapa minggu terakhir. Mungkin karena hasil dari petani yang berkurang, jadi berpengaruh terhadap harga jual,” tukasnya.

Tim 13.

Umum