Murexs.com Muratara–Bantuan Langsung Tunai Dana Desa Tahap 2 mulai tersalurkan secara bertahap di seluruh desa yang ada di Kabupaten Musi Rawas Utara.
M. Ashari selaku Kepala Desa Beringin Makmur di dampangi oleh Anggota Polsek Rawas Ilir, Babinsa, Anggota BPD dan Pemerintah Desa, menyalurkan BLT DD ke 105 KK yang ada di Beringin Makmur, Kec. Rawas Ilir, Kab. Musi Rawas Utara.
“hari ini kita salurkan BLT DD tahap 2 ke masyarakat sebanyak 105 KK yang berhak menerima bantuan tersebut. Mekanisme pembagiannya dilakukan di Kantor Kepala Desa dengan tetap mematuhi protokol kesehatan”. Kata M. Ashari Minggu, (21/06/2020).
“Untuk masyarakat yang menerima bantuan, akan tetapi memiliki kendala fisik atau tidak memungkinkan untuk datang ke Kantor Kepala Desa, maka kami yang akan mengantar kerumah langsung”. Sambungnya.
Kegiatan pembagian BLT DD tahap 2 tersebut berjalan dengan lancar, dan masyarakat menerima uang tunai senilai Rp. 600.000,- sesuai dengan ketentuan yang berlaku. (Julia)