Murexs.com, Muratara – Sebanyak sembilan perwira dilingkungan Polres Musi Rawas Utara (Muratara) di rolling. Ke 7 perwira tersebut meliputi Kabag Ops,1 Kabag Log, Kapolres Rawas Ulu, Kapolsek Nibung, Kapolsek Rupit, Kapolsek Karang Dapo dan Kapolres Rawas Ilir.
Upacara serah terima jabatan (Sertijab) perwira tersebut di pimpin langsung Kapolres Muratara, AKBP Koko Arianto Wardani, S.ik.MH di halaman Mapolres Muratara, Senin (10/6/2024).
Inilah posisi jabatan baru yang di rolling, Kabag ops sebelumnya di jabat Kompol Dedi Rahmad Hidayat, SH digantikan oleh AKP Dedi Purma Jaya. Selanjutnya Kompol Dedi Rahmad Hidayat, SH menduduki jabatan baru sebagai Waka Polres Pali.
Kemudian Kabag Log Polres Muratara dijabat AKP Rudin Supriyanto sebelumnya menjabat sebagai danki Dalmas 2 Sipasdal Subdit Dalmas Ditsamapta Polda Sumsel. Selanjutnya Kapolsek Rawas Ulu sebelumnya dijabat Iptu Herwan Oktariansyah, Msi digantikan AKP Feri Firdayanto, SE. Sedangkan Iptu Herwan Oktariansyah, M.si mendapat tugas baru sebagai Kapolsek Rawas Ilir.
Seterusnya Kapolsek Nibung, Yundri, SH.MH diberi amanah sebagai Kabag Log Polres Lubuklinggau. Sementara kedudukan Yundri, SH.MH digantikan Iptu Andri Firmansyah, SH yang sebelumnya menjabag sebagai Kanit II Sat Res Narkoba Polres Muratara.
Kapolsek Rupit, sebelumnya dijabat oleh Iptu Khoirul Hambali, SH digantikan oleh Iptu Dheni Satrya, SH.MH sebelumnya sebagai Kapolsek Karang Dapo.
Sementara itu Kapolsek Karang Dapo yanb ditinggal Iptu Dheni Satrya, SH.MH digantikan Iptu Khoirul Hambali, SH.
Kapolsek Rawas Ilir sebelumnya dijabat oleh AKP Hendri, SH M.si digantikan oleh Iptu Herwan Oktariansyah, M.Si. sedangkan AKP Hendri, SH.M.Si menduduki jabatan baru sebagai Kapolsek Megang Sakti, Polres Musi Rawas (Mura).
Kemudian Iptu Rodiman dipromosikan sebagai Kapolsek Lubuklinggau Timur Polres Lubuk Linggau. Kemudian Iptu Rendy Ramadhona, SH di promosikan sebagai Kapolsek Air Kumbang Polres Banyuasin.
Kapolres Muratara, AKBP Koko Arianto Wardani, S.ik.MH mengucapkan selamat kepada perwira yang mendapat promosi jabatannya. Dikatakannya pergantian jabatan dilingkungan Polri merupakan sesuatu yang biasa. Hal tersebut merupakan bentuk penyegaran dalam suatu organisasi dan juga merupakan bentuk pengembangan karir anggota Polri itu sendiri. Selain daripada itu pergantian jabatan dalam organisasi Polri diharapkan mampu menambah warna dalam organisasi, guna lebih meningkatkan pemberian perlindungan dan pelayanan kepada masyarakat dengan memberikan ide-ide kreatif baru dalam melaksanakan jabatan barunya berdasar pada pengalaman tugas sebelumnya.
Dijelaskan Kapolres serah terima jabatan merupakan bagian dari proses panjang dalam rangka regenerasi organisasi untuk mengisi jabatan strategis yang dilakukan berdasarkan penilaian, evaluasi dan assesmen secara sistematik dan komprehensif.
“Saya harapkan para pejabat yang baru dapat segera menyesuaikan diri dengan lingkungan kerja yang baru dengan tantangan kedepannya yang semakin komplek. Kenali karakteristik wilayah, masyarakat dan potensi yang ada di lingkungan jabatan. Sekalian untuk mendukung keberhasilan dalam melaksanakan tugas. Bangun koordinasi dengan seluruh stake holder yang ada, tokoh masyarakat, tokoh agama dan tokoh adat agar dapat mendukung kelancaran dan keberhasilan tugas yang diamanahkan,”harapnya.
Ia mengingatkan kepada kita sekalian bahwa jabatan yang kita emban ini merupakan dari Allah SWT. Oleh sebab itu marilah kita laksanakan dengan sebaik-baiknya serta ikhlas dalam menjalaninya dan jadikan amanah tersebut sebagai ladang ibadah.(Putra)