Wali Kota Salurkan Beasiswa, MUM dan Bantuan Rumah Tahfizh Binaan BAZNAS  Lubuklinggau

Wali Kota Salurkan Beasiswa, MUM dan Bantuan Rumah Tahfizh Binaan BAZNAS Lubuklinggau

Murexs.com LUBUKLINGGAU-Wali Kota Lubuklinggau, H SN Prana Putra Sohe didampingi Wakil Wali Kota, H Sulaiman Kohar menyalurkan bantuan dana beasiswa binaan Badan Amil Zakat Nasional(BAZNAS) Kota Lubuklinggau, bantuan rumah tahfiz, bantuan modal usaha mikro (MUM) dan peresmian pembangunan bedah rumah, bertempat di Auditorium Bukit Sulap Lt. 5 Perkantoran Pemkot Lubuklinggau, Selasa (23/8/2022). “Alhamdulillah, BAZNAS Kota Lubuklinggau sudah melakukan yang terbaik. Terima kasih saya ucapkan kepada ketua BAZNAS beserta jajarannya. Dengan kehadiran BAZNAS, tentu sangat membantu pemerintah terutama berbagai persoalan yang belum disentuh oleh pemerintah,” ucap Nanan—sapaan akrab H SN Prana Putra Sohe. Orang-orang yang belum pernah mendapat bantuan dari Dinas Sosial, alhamdulillah bisa mendapatkan bantuan melalui BAZNAS. Dirinya berharap, tidak hanya BAZNAS namun semua lembaga sosial yang ada di Lubuklinggau juga harus punya kepedulian. “Termasuk kita semua, masyarakat Kota Lubuklinggau, sehingga dengan kepedulian inilah, kita bisa saling membantu antar sesama,” ucapnya. Ketua BAZNAS Kota Lubuklinggau, H Harnan mengatakan bahwa program ini merupakan bentuk kasih sayang kepada masayarakat Kota Lubuklinggau. Hari ini pihaknya menyerahkan beasiswa peduli anak yatim dan duafa binaan BAZNAS sebanyak 160 orang dengan total Rp 199,5 juta. Dari 160 orang penerima tersebut, terdiri dari siswa SD sebanyak 70 orang, masing-masing orang menerima Rp 600 ribu. SMP sebanyak 40 orang, masing-masing Rp 1.250.000,- SMA sebanyak 30, masing-masing Rp. 1.750.000,- dan Perguruan Tinggi sebanyak 20 orang yang masing-masing Rp 2.750.000.Selain itu, ada juga bantuan bedah rumah sebanyak 10 unit, bantuan usaha mikro dan bantuan lima rumah tahfidz senilai Rp 25 juta. Turut hadir dalam kegiatan ini, Sekretaris Daerah Kota Lubuklinggau, H Imam Senen, Ketua DPRD, H Rodi Wijaya, Staf Ahli III, H Hendri Hermani, Asisten I, Kahlan Bahar Kadis Perkim, Trisko Defriyansa, Kadis Ketahanan Pangan, Cikwi, Kadinkop UKM, H Wiwin Eka Saputra, Kepala BPKAD, Zulfikar, Kepala BKPSDM, Yulita Anggraini,Kaban Kesbangpol, Firdaus Abky, Kabag Kesra, Tarmizi, camat di lingkungan Pemkot Lubuklinggau serta perwakilan TNI/Polri. (*).

Umum